Selasa, 06 Mei 2014

BLOODTIES:KISAH NYATA DUA BERSAUDARA YANG SALING MENGHABISI



Produsen Movie Lionsgate Films memproduksi sebuah Film Crime Thriller "Blood Ties", tentang Frank dan Chris Pierzynski bersaudara. Film ini  rilis di bioskop Maret 2014 secara Internasional. Sutradara berbakat Guillaume Canet digandeng untuk membesut film yang digawangi nama-nama tenar : Mila Kunis,Zoe Saldana ,Marion Cotillard, Clive Owen, James Caan, dan  Billy Crudup.

Frank dan Chris Pierzynski bersaudara adalah anak dari seorang mantan penjahat, Leon (James Caan) yang sekarang menderita gagal jantung. Sejak kecil keduanya memang terlihat berbeda sifat. Frank yang lebih muda tidak suka berbuat kriminal. Sedangkan Chris, sang kakak, tidak gentar bertindak kriminal demi mendapatkan apa yang ia inginkan. Mereka dibesarkan di lingkungan kasar di Brooklyn hanya untuk menemukan diri mereka di jalan yang sama sekali berbeda.

Tahun 1973, Frank (Billy Crudup) adalah seorang kapten di kantor polisi lokal NYPD dan Chris (Clive Owen)sedang menyelesaikan masa 12 tahun di penjara karena pembunuhan. Ketika Chris dibebaskan lebih awal, dia mencoba untuk melawan godaan kriminal demi keluarga, tapi segera jatuh ke cara-cara lama. Ia bertemu seorang gadis (Mila Kunis) yang membuatnya kembali berfikir untuk melakukan kejahatan demi mendapatkan uang mudah dan banyak. Perbuatannya itu lama kelamaan terendus pihak kepolisian dan menjadi dilema bagi sang adik,Frank.

Frank sendiri, selain menghadapi dilema dengan sang kakak, harus menghadapi kegagalan dalm hubungannya dengan sang kekasih (Zoe Saldana) yang sudah menikah dengan seorang residivis. Frank menjebloskan suami mantan pacarnya lalu mengajak kekasih dan anaknya tinggal bersama. Hal ini tentu sja membuat murka sang suami. Sekarang dengan pekerjaannya di satu sisi dan nasib saudaranya di sisi lain tangannya, Frank harus memutuskan mana kesetiaan sejati atau keluarga.

Blood ties sejatinya merupakan drama-crime berbobot yang mampu menguras perhatian penonton. Sayangnya Canet gagal mengeksplorasi watak dan karakter tokoh utama, Frank dan Chris. Walaupun demikian Clive Owen mampu tampil optimal sebagai sosok antagonis yang dibenci penonton. Sifat dan perilaku Chris yang berangasan dapat ditampilkan Owen dengan memukau.Crudup juga tampil meyakinkan sebagai adik lemah yang serba salah.Penampilan Marion Cottilard sebagai mantan istri Chris juga menyita perhatian sebagai wanita yang senantiasa menghalalkan segala cara demi uang dan narkoba. Sayangnya Zoe Saldana dan Mila Kunis tidak dimaksimalkan dan hanya sebagai ppemanis cerita.









Tidak ada komentar:

Posting Komentar